Pengertian Barcode
Sebelum kita membahas tentang penggunaan barcode scanner alangkah baiknya kita memahami barcode terlebih dahulu. Barcode adalah kode-kode untuk angka dan huruf yang terdiri dari kombinasi bar (garis) dengan berbagai jarak. Hal ini merupakan salah satu metode untuk memasukkan data ke dalam komputer.
Ternyata barcode juga mengalami perkembangan bentuk sehingga sekarang tidak hanya berupa garis tapi juga bisa berupa kode kotak – kotak yang letaknya tidak beraturan. Terlihat seperti gambar disamping.
Barcode Reader dan Barcode scanner
Pada dasarnya komputer tidak bisa secara langsung membaca data yang terkandung dalam suatu barcode, oleh karena itu code yang ada harus ditangkap dan dirubah ke dalam format data sehingga dapat dibaca oleh komputer. Itulah fungsi Barcode Reader atau yang biasa disebut Barcode scanner.
Cara Kerja Barcode scanner
Dalam perangkat Barcode scanner terdiri dari scanner, decoder dan kabel yang menyambungkan decoder dengan komputer. Ketika barcode scanner memindai symbol, secara otomatis akan menangkap dan merubah kode bar menjadi suatu data elektrik kemudian dikirim ke komputer dalam bentuk format data yang sederhana.
Saat ini terdapat 4 jenis barcode scanner yang bisa ditemui di pasaran, tentu saja dengan fungsi yang sama tapi prinsip yang berbeda.
· Pen Type Readers
· Laser Barcode scanner
· CCD Barcode scanners
0 komentar:
Posting Komentar