Di kesempatan kali ini saya hanya akan menjelaskan tentang jenis – jenis scanner yang umum digunakan di lingkungan kerja, kedokteran, pendidikan atau pun di kehidupan sosial. Karena efektifitas dan harga yang lebih terjangkau sehingga lebih dipilih dari pada jenis
1. Scanner Flatbed
Scanner yang satu ini menggunakan teknologi CCD atau CIS dalam membaca objek yang dipindai. Scanner ini termasuk yang paling banyak digunakan, karena harga nya cukup murah dan penggunaan yang relatif mudah.
Kelebihan scanner ini yaitu membutuhkan daya yang amat rendah dalam pengoperasiannya, sehingga cukup hemat dalam pengambilan listrik dan menyalurkan data dari colokan USB komputer. Hasil scan nya juga cukup bagus untuk kebutuhan scan gambar dan foto atau dokumen lain.
Kekurangan jenis scanner ini terletak pada keterbatasan scan hanya pada 1 sisi objek dan akan kurang efektif jika digunakan untuk memindai objek dalam jumlah yang cukup besar.
2. Scanner Roller
Perbedaan jenis scanner ini dengan flatbed adalah cara kerjanya "menarik" dokumen. Proses ini menghasilkan penarikan dokumen yang cepat, sehingga efisien dalam memindai dokumen berjumlah banyak.
Scanner Roller dibagi dalam 2 kelompok, yaitu ADF (Automatic Document Feeder) dan Sheet Feed.
3. Hand Scanner (Scanner Tangan)
Cara kerja Hand Scanner adalah digerakkan dengan tangan secara manual pada suatu objek/dokumen. Scanner ini bisa dibedakan dengan Scanner Tangan Dokumen (2 dimensi) dan Scanner 3d (3 dimensi).
Keunggulan Hand Scanner adalah mobilitas yang tinggi sehingga memberikan kemudahan dalam proses memindai suatu objek apapun pada permukaan mana pun. Selain itu harga nya juga cukup terjangkau.
Namun kelemahan nya terletak pada stabilitas tangan kita, karena akan sangat mempengaruhi gambar yang dihasilkan.
Keunggulan Hand Scanner adalah mobilitas yang tinggi sehingga memberikan kemudahan dalam proses memindai suatu objek apapun pada permukaan mana pun. Selain itu harga nya juga cukup terjangkau.
Namun kelemahan nya terletak pada stabilitas tangan kita, karena akan sangat mempengaruhi gambar yang dihasilkan.
Contoh scanner lain selain yang sudah dijelaskan diatas :
- Barcode Scanner
- Planetary Scanner / Orbital Scanner
- Scanner X-Ray
- CT-Scanner
Link unduh materi pkg UAS :
Download
Download
Link Visual Studio 300 MB
Download
0 komentar:
Posting Komentar